Text
Rehat Dulu Lah
Pernahkah pertanyaan-pertanyaan ini melintas di benak Anda ... Sebenarnya ada apa sih antara keadaan kita saat ini dan tujuan yang hendak kita capai? Apakah kita tahu benda apa yang tergeletak di antaranya yang membuat kita tidak maju-maju, tidak bisa bergerak, dan jatuh tersandung saat hendak maju dengan pesat?
Memang, buku ini tidak langsung memberi jawaban atas semua pertanyaan tersebut, namun bagaimana kalau kita sejenak berusaha tidak mengerutkan kening dan memperkaya hati kita, mensyukuri nikmat yang diberikan, serta menyegarkan semangat untuk hidup lebih baik. Buku yang berisi 106 kisah inspiratif ini boleh dibilang hal-hal nyata dan bukan sumir, yang bisa kita temui dalam perjalanan kehidupan.
Bukankah dari hal-hal kecil ini kita bisa belajar sendiri dengan mengambil nilai-nilainya, apalagi kalau bisa mengajarkan kepada kita agar hidup dengan lebih patut dan lebih pantas. Dan bukankah lebih baik kita melihat kembali ada apa sih dalam diri kita yang bisa dipakai untuk membuat hidup kita lebih terangkat ke taraf hidup yang lebih baik.
Nikmati buku ini dari awal sampai akhir, dan temukan makna dan nilainya bagi skenario kehidupan Anda sendiri demi pentas kehidupan yang lebih pantas.
Tidak tersedia versi lain