Text
Analisa Sistem Informasi
Materi buku ini mencakup 5 bab yang membahas mulai dari aspek yang mendasar sampai dengan aspek yang terinci di dalam teknik pengembangan sistem informasi pada tahap analisis sistem. Bab I buku ini menjelaskan konsep dasar sistem, karakteristik dan klasifikasi sistem, fungsi dan siklus informasi, transformasi informasi, pengelolaan sistem informasi, dan lain sebagainya. Bab II menjelaskan struktur pengembangan sistem, metodologi, tahapan pengembangan sistem, dan aspek-aspek sistem komputerisasi. Bab III menjelaskan tahap investigasi sistem, di mana terdapat 2 kegiatan, yaitu kegiatan studi awal dan studi kelayakan. Bab IV menjelaskan tahap analisis sistem, di mana tahap analisis ini meliputi kegiatan pembahasan sistem yang berjalan, teknik pengumpulan data, merancang sistem baru, dan lain-lain. Sedangkan Bab V menjelaskan teknik analisis biaya dan manfaat, teknik analisis proyek sistem informasi, dan teknik analisis konseptual database.
Tidak tersedia versi lain