Text
Customer Satisfaction Cara Praktis Membangun Hubungan yang Menguntungkan dengan Pelanggan
Untuk menjadi karyawan unggul, Anda tidak cukup hanya melayani pelanggan saja. Anda harus memuaskan pelanggan! Jika Anda puas hanya dengan melayani saja maka Anda kurang menghargai diri sendiri, rekan kerja, dan para pelanggan. Apa yang tidak disadari oleh kebanyakan orang adalah kenyataan bahwa keterampilan memberi kepuasan pelanggan secara prima bisa meningkatkan setiap segi dalam kehidupan Anda, karena keterampilan tersebut benar-benar merupakan keterampilan yang sangat berguna dalam membina hubungan kerja sama. Anda akan berhasil membina hubungan baik dengan pelanggan untuk jangka panjang apabila dapat membidik secara akurat apa yang diinginkan dan dibutuhkan oleh pelanggan, menetapkan berbagai target khusus, dan berupaya mencapainya. Agar dapat memberikan layanan yang prima maka Anda perlu memahami bagaimana cara memecahkan masalah, menghadapi stres dan frustrasi, memberi dan menerima um- pan balik, menghindari menyalahkan orang lain, serta berkomunikasi dengan lebih efektif.
Tidak tersedia versi lain