Text
Pemimpin dan Perubahan Langgam Terobosan Profesional Bisnis Indonesia
Buku "Pemimpin dan Perubahan - Langgam Terobosan Profesional Indonesia" berfokus pada peran pemimpin dalam perubahan pada organisasi bisnis di Indonesia, dengan sudut pandang Psikologi dalam konteks masyarakat Indonesia.
Kekhasan buku ini terletak pada model Pengelolaan Perubahan yang penulis kembangkan berdasarkan hasil wawancara terhadap 22 C-Level Executives dari perusahaan nasional dan multinasional papan atas di Indonesia, yang sukses dalam memimpin perubahan organisasi berskala besar.
Model yang memaparkan dinamika proses perubahan (Stages of Change) dan peran kepemimpinan perubahan (Change Leadership) dipandang bagai dua sisi dari sebuah mata uang; tidak terpisah dan sangat erat kaitannya satu sama lain.
Tidak tersedia versi lain